Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Sesunguhnya
telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi
orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari kiamat dan Dia banyak
menyebut Allah. QS Al-Ahzab (33) ayat 21.
Firman Allah SWT di atas memerintahkan kepada kita untuk
menteladani Rosululllah SAW. Yayasan Panji Nusantara yang mempunyai visi Menjadi Yayasan Yang Bermanfaat Bagi
Masyarakat dan Lingkungan, mengajak kepada masyarakat untuk mengemplemantasikan
ayat tersebut. Dengan melaksanakan kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad
SAW, Kami mengajak para dermawan dan umat Islam untuk menteladani Rosululloh SAW
dalam bentuk tausyiah dan santunan kepada anak yatim dan dhuafa binaan
Yayasan Panji Nusantara.
Pembacaa Ayat Suci Al Quran oleh anak yatim Ananda Yahya Abdullah
selaku Qori dan Saritilawah oleh Ananda M. Lutfian
Bekerja sama dengan masyarakat sekitar yayasan dan para dermawan yang selalu menjadi bagian setiap kegiatan Kami diapat dilaksanakan sesuai dengan propsal yang telah kami buat yaitu Minggu 24 Februari 2013 di sekretariat Yayasan Panji Nusantara.
Sambutan Bapak Yoyok Sekretaris RW 02 Kelurahan Tengah,
mewakili Ketua RW yang berhalangan hadir
Kegiatan diawali Pembacaan Ayat Suci Alquran oleh anak yatim binaan Yayasan Panji Nusantara dilanjutkan sambutan dari pengurus yayasan, Ketua RW 02, dan diakhiri Tausyiah Hikmah Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Pengurus dan undangan mengikuti jalannya kegiatan
Tausyiah Hikmah Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW
oleh Ustazd Dimroni dari Kampung Tengah
Acara puncak ditutup dengan santunan kepada anak yatim dan dhuafa binaan Yayasan Panji Nusantara dan paket daging qurban yang bekerja sama dengan PKPU dari Australia.